Rabu, 28 Agustus 2024, telah dilaksanakan penyerahan mahasiswa peserta Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP)-2 Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang, yang langsung diterima oleh Kepala Maahad Tahfiz Al-Quran Darul Falah, Jalan Masjid Peket 100 Simpang Lima Sungai Besar Selangor Ustaz Mastor Bin Mohd Tohir Thoir dan Ibu Ny. Mufarihah binti Noyo Sarkun. Kegiatan PLP-2 ini akan berlangsung mulai tanggal 28 Agustus 2024 hingga 14 September 2024 .

Kegiatan PLP diawali dengan pengarahan dan bimbingan kepada sejumlah mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FITK) dari Program Studi (Prodi) meliputi Pendidikan Bahasa Inggris dan Pendidikan Bahasa Arab. Mahasiswa PLP-2 telah menerima pendampingan dari masing-masing dosen pembimbing dari baik dari Prodi Pendidikan Bahasa Inggris maupun Pendidikan Bahasa Arab

Tujuan utama dari pelaksanaan PLP-2 ini adalah untuk menghasilkan calon guru yang memiliki kemampuan mewujudkan tujuan pendidikan nasional, yaitu mengembangkan potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab.

PLP-2 ini merupakan salah satu kegiatan dari Universitas Islam Negeri Walisongo (UIN), khususnya Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, dalam mempersiapkan calon guru agar lebih mengenal lingkungan pendidikan, sehingga mampu melakukan kegiatan praktik mengajar. Adapun jumlah mahasiswa yang ikut dalam PLP di Maahad Tahfiz Al-Quran Darul Falah, Selangor, Malaysia, berjumlah 10 orang. 6 Mahasiswa dan Mahasiswi dari Pendidikan Bahasa Inggris serta 4 Mahasiswa dan Mahasiswi dari Pendidikan Bahasa Arab.

Pada kesempatan pertemuan yang diwakilkan Dr. Nuna Mustika Dewi M.Pd. dan penyerahan mahasiswa PLP-2 ini, Ustaz Mastor dan Ibu Ny. Mufarihah mengharapkan agar mahasiswa yang ikut PLP-2 dapat menyesuaikan diri dengan kegiatan di Maahad Tahfiz Al-Quran Darul Falah, baik kegiatan akademik maupun non-akademik. Mahasiswa juga diharapkan menyesuaikan diri dengan kedisiplinan datang maupun pulang sesuai dengan jadwal yang sudah disusun dan juga dapat menimba ilmu tentang mendidik dan juga ikut serta dalam kegiatan di Maahad Tahfiz Al-Quran Darul Falah.

“Saya berharap mahasiswa yang ikut PLP-2 ini benar-benar serius dan disiplin dalam mengikuti aturan yang ada di Maahad Tahfiz Al-Quran Darul Falah.” tutup Abah Haji Mastor Thoir dan Ibu Ny. Mufarihah binti Noyo Sarkun.

Dalam kegiatan PLP pada umumnya, kegiatannya meliputi pengenalan seputar lingkungan sekolah. Namun, dalam program ini, mahasiswa tidak hanya mengenal lingkungan sekolah tetapi juga belajar mengenai lingkungan pondok pesantren, sehingga memberikan kesempatan kepada mereka untuk memahami lebih dalam tentang kehidupan di pesantren dan kegiatan-kegiatan yang ada di dalamnya.

Para santri juga turut serta menghadiri acara tersebut. Mereka juga tampak antusias dalam acara ini dengan menampilkan pertunjukan unik bernama “Musamaroh”. Kegiatan penerimaan PLP-2 ini diakhiri dengan foto bersama antara mahasiswa dan Ketua Pondok. PLP-2 ini nantinya akan berakhir pada tanggal 14 September 2024.

By Admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *